Klub Belanda Kesulitan Bersaing Di Eropa

Bookmark and Share


Johan Cruyff - Barcelona

Majalahsoccer.net - Hasil minor yang diraih klub-klub Eredivise Belanda membuat legenda Johan Cruyff cemas. Cruyff menganggap para wakil Belanda kesulitan tampil di kompetisi level Eropa.

Pekan lalu, Ajax Amsterdam dan PSV Eindhoven sama-sama kalah di laga perdana penyisihan grup Liga Champions dan Liga Eruopa. Sementara FC Twente hanya mampu meraih hasil imbang versus Hannover.

"Pekan ini memperlihatkan bagaimana sulitnya klub Belanda bekerja dengan intensitas pertandingan internasional," kata Cruyff dalam kolomnya di The Guardian.

"Ajax mengawalinya dengan baik melawan Borussia Dortmund [Liga Champions]. Lebih baik dari yang saya harapkan. Tim memiliki peluang, sama seperti Borussia."

"Ini berjalan baik hingga 20 menit terakhir dan Anda bisa memberikan selamat kepada tim. Tapi, tim Jerman akhirnya mampu memanfaatkan kesempatan. Anda melihat hal yang sama di laga Twente-Hannover. Tampil bagus dan sempat unggul 2-0, tapi akhirnya mampu dipaksakan hasil imbang," tambahnya.


{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar